Penuntun Pelajaran Kompetensi Kejuruan (KK)
Kategori : Buku Pendidikan, Konseling - Pendidikan
Penulis : Max F. Wongkar
Penerbit : Penerbit Alfabeta
Tebal Buku : 396 Halaman
Harga : Rp 79.000,-
Yang Berminat Pemesanan bisa sms ke Cp : 081804281351 / 085713733627, / 08122779457, Pin BB 52899683 / WA 088802838629
Standar pengajaran pada SMK program keahlian keperawatan sesuai dengan kurikulum telah ditetapkan Standar Kelulusan, Dasar Kompetensi Kejuruan (DKK) dan Kompetensi Kejuruan (KK). Standar Kelulusan terdiri dari 14 standar yang diadopsi dari 7 standar pada DKK dan 17 standar dari KK. Buku yang berjudul Penuntun Pelajaran Kompetensi Kejuruan (KK) ini,
walaupun dikhususkan untuk SMK Program Keahlian Keperawatan, akan tetapi dapat juga dipakai di Akademi Perawatan, bahkan masyarakat umum, dikarenakan pembahasannya dikemas dengan bahasa yang tidak terlalu teoritis dan dapat dipahami oleh semua kalangan dari berbagai usia. Materi yang terkandung dalam buku ini disesuaikan dengan kurikulum SMK program keahlian keperawatan standar kompetensi pada Kompetensi Kejuruan (KK) yang terdiri dari 17 standar kompetensi sebagai berikut:
1. Memahami kontinum sehat-sakit.
2. Memahami dasar-dasar penyakit sederhana yang umum di masyarakat.
3. Memahami peningkatan kesehatan dan pelayanan kesehatan utama.
4. Memahami pemberian obat.
5. Memahami kemampuan interpersonal dan massa.
6. Memahami prinsip-prinsip perkembangan manusia.
7. Memahami tahap-tahap perkembangan manusia.
8. Memahami sikap pelayanan perawat sesuai dengan tahapan perkembangan.
9. Memahami tentang stres.
10. Memahami kebutuhan dasar manusia.
11. Memahami tentang kesehatan reproduksi.
12. Memahami perilaku empati.
13. Melakukan pemeriksaan tanda-tanda vital.
14. Melakukan mobilisasi pasif terhadap klien/pasien.
15. Melakukan pemberian nutrisi.
16. Melaksanakan dokumentasi tindakan keperawatan.
17. Melaksanakan tugas sesuai dengan etika keperawatan, dan kaidah hukum.
Setiap standar kompetensi yang kembangkan dalam dasar-dasar kompetensi diperluas pada sub dasar kompetensi yang terkait dengan konsep-konsep keilmuan keperawatan dasar.
Semoga buku penuntun pelajaran ini dapat membantu tenaga pengajar dan siswa SMK program keahlian keperawatan dalam proses belajar mengajar. Penulis menyadari bahwa penulisan buku ini memungkinkan banyak kekurangan, untuk itu diharapkan saran dan masukan pembaca guna perbaikan baik dari isi/materi maupun penyusunannya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar